Kamis, 19 April 2012

Peserta test EPS TOPIK CBT Th 2012 lulus 507 Orang

Jakarta, BNP2TKI, Rabu (18/04) – Sebanyak 507 peserta Ujian Employment Permit System-Test of Proficiency in Korean (EPS-TOPIK) atau tes kecakapan bahasa Korea berbasis komputer (Computer Based Test/CBT) khusus mantan TKI Korea Selatan (Korsel) Tahun 2012 dinyatakan lulus.“Hasil kelulusan ini berdasarkan surat HRD Korea Nomor: EPST-972 tanggal 10 April 2012 perihal hasil Ujian EPS-TOPIK CBT 2012 sehubungan dengan telah dilaksanakanya Ujian EPS-TOPIK CBT 2012 pada tanggal 26 sampai 30 Maret 2012 (Gelombang I) dan 02 sampai 05 April 2012 (Gelombang II) yang dilaksanakan di Gedung Korea-Indonesia Technical and Cultural Cooperation Center (KITCC), Jalan Pengantin Ali No 71 Ciracas (dekat terminal Kampung Rambutan) Jakarta Timur,” kata Direktur Pelayanan Penempatan Pemerintah BNP2TKI, Haposan Saragih, di Jakarta, Rabu (18/04).
Dijelaskannya, ujian EPS TOPIK CBT Tahun 2012 khusus mantan TKI Korea ini diikuti 522 peserta dari hasil seleksi administrasi terhadap 754 orang pendaftar. Setelah dilakukan ujian EPS TOPIK CBT – terdiri dari Gelombang I sebanyak 300 peserta dan Gelombang II sebanyak 222 peserta – hasilnya, 507 peserta dinyatakan lulus.
“Penetapan hasil kelulusan ujian EPS-TOPIK CBT Tahun 2012 khusus mantan TKI Korea ini sepenuhnya merupakan kewenangan pihak Human Resources Development Service of Korea (HRD Korea) dan hasil penetapan kelulusan tidak dapat diganggu gugat,” kata Haposan. “Peran dan posisi BNP2TKI hanya sebatas memfasilitasi pelaksanaan ujian,” tambahnya.
Dikatakan Haposan, ada beberapa petunjuk penting yang perlu diketahui para peserta yang lulus ujian EPS TOPIK CBT Tahun 2012. Di antaranya, peserta yang dinyatakan lulus akan memperoleh sertifikat kelulusan ujian Khusus EPS-TOPIK CBT 2012 yang sah dan asli (bukan foto copy). Sedangkan untuk pembagian sertifikat kelulusan, menunggu pengumuman lebih lanjut. “Guna mengetahui pengumuman maupun informasi lain terkait hasil kelulusan ujian EPS TOPIK CBT Tahun 2012 ini, peserta diminta seringkali melihat melalui www.bnp2tki.go.id,” katanya.
Bagi peserta yang telah lulus ujian EPS-TOPIK CBT Tahun 2012 khusus mantan TKI Korea ini tidak diperbolehkan mengganti pilihan pekerjaan pada saat mengajukan lamaran ke Korea. Untuk pengambilan sertifikat kelulusan ujian EPS-TOPIK CBT Tahun 2012, berikut pengambilan formulir lamaran ke Korea bagi peserta yang lulus ujian tidak boleh diwakilkan (kolektif). “Setiap peserta yang lulus harus datang sendiri didalam mengambil sertifikat kelulusan maupun formulir lamaran,” kata Haposan.***(Imam Bukhori)
Sumber Bnp2tki

Tidak ada komentar:

Posting Komentar